HUBUNGAN KONSEP DIRI DAN MOTIVASI DENGAN PROSES BELAJAR PADA SISWA/I DI SMK YARSI MEDIKA
Keywords:
konsep diri, motivasi, proses belajarAbstract
Konsep diri dan motivasi pada siswa/i adalah penyebab utama untuk proses belajar. Hal ini disebabkan bahwa konsep diri yang dibentuk siswa/i sangat mempengaruhi proses belajarnya dan motivasi yang di dapatkan dari dalam diri, keluarga dan lingkungan sekitar sangat mempengaruhi proses belajarnya. Tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan konsep diri dan motivasi dengan proses belajar pada siswa/i SMK Yarsi medika. Penelitian ini merupakan desain penelitian kuantitatif dengan pendekatan Croos Sectional, dengan tekhnik proposionate stratified random sampling dengan jumlah 144 responden dari 225 populasi dengan menggunakan instrumen penelitian kuesioner.. Analisa data yang digunakan adalah univariat dan bivariat menggunakan korelasi uji chi-square. Hasil penelitian menunjukkan konsep diri yang baik dengan proses belajar baik sebanyak 50 responden (34%), sedangkan responden yang memiliki konsep diri yang baik dengan proses belajar kurang sebanyak 59 responden (41,0%). Dan responden yang memiliki konsep diri kurang dengan proses belajar baik sebanyak 23 responden (16,0%), sedangkan responden yang memiliki konsep diri kurang dengan proses belajar kurang sebanyak 12 responden (8,3%). Responden yang memiliki motivasi baik dengan proses belajar baik sebanyak 11 responden (7,6%), sedangkan responden yang memiliki motivasi baik dengan proses belajar kurang sebanyak 2 responden (1,4%). Dan responden yang memiliki motivasi kurang dengan proses belajar baik sebanyak 62 responden (43,1%), sedangkan responden yang memiliki motivasi kurang dengan proses belajar kurang sebanyak 69 responden (47,9%). Hasil uji statistik menunjukkan adanya hubungan konsep diri dan motivasi dengan proses belajar pada siswa/i di SMK Yarsi Medika (konsep diri dengan proses belajar P-value 0,041 <0,05), dan (motivasi dengan proses belajar P-value 0,010 < 0,05 ). Dengan nilai konfiensi korelasi konsep diri dengan proses belajar r=0,048 dan motivasi dengan proses belajar r=0,560. Hasil penelitian terdapat hubungan konsep diri dan motivasi dengan proses belajar.
Downloads
References
Helmawati, D. (2019). Pembelajaran dan Penilaian Berbasis Hots. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.
Notoatmojo, S. (2012). Metodelogi Peneliian Kesehatan. Jakarta: Rineka Cipta.
Prabadewi, K. (2014). Hubungan Konsep Diri Akademik dengan Motivasi Berprestasi Pada Remaja Awal. Jurnal Psikologi Udayana, 1, 261-270.
Sugiyono. (2016). Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.
Sumantri, R. F. (2017). Layanan Bimbingan Kelompok Untuk Membina Self Efficacy Siswa. Jurnal Bimbingan Dan Konseling, 6.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2021 Yoyoh Maesaroh
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
NHJ is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
Articles in this journal are Open Access articles published under the Creative Commons CC BY-NC-SA License This license permits use, distribution and reproduction in any medium for non-commercial purposes only, provided the original work and source is properly cited.
Any derivative of the original must be distributed under the same license as the original.